Selasa, 19 Mei 2009

PERJUSA KELAS VII





Jumat dan Sabtu tanggal 15 dan 16 Mei merupakan akhir dari X-COOL Pramuka kelas VII tahun ajaran 2008-2009. Kegiatan ini sangat ditunggu-tunggu para siswa karena ada acara mendirikan tenda, upacara, game, menampilkan kreativitas, jurik malam dan api unggun.
Kegiatan dibuka pukul 15.00 hari jumat 15 Mei dengan acara mendirikan tenda, kegiatan di malam hari merupakan puncak segala kegiatan dan paling seru adalah acara jurik malam. Kegiatan jurik malam melewati beberapa pos dan tiap kali melewati pos berikutnya pada dag dig dug karena adanya penampakan, kadang ada guyuran air dari sisi atas ,dsb.
Pagi harinya ada wadegame yang melibatkan 6 pos antara lain game putri salju, membuat menara, sandi berantai, dll. Kegiatan perjusa ini dipandu oleh kakak pembina (Kak Valent, Kak Awal, Kak Andreas, Kak Win, kak Irwan) serta dibantu oleh kakak kelas.

Proficiat kelas VII yang telah melaksanakan perjusa. kenangan terindah akan terus terukir dalam sanubari.

humas ricci

Tidak ada komentar: